Pulau Boneka di Meksiko
Posted by meilan fitriani on 29 November 2009
Dikenal sebagai “La Isla de la Munecas”, Pulau Boneka yang penuh misteri dan takhayul ini terdapat di sebelah selatan Meksiko City. Hampir di setiap pohon di pulai ini dihiasi boneka tua sehingga siapa pun yang datang ke pulau itu akan merasa diawasi.
Cerita ini dimulai ketika seseorang yang bernama Don Julian Santana pindah dan menetap di pulau itu sendirian. Don Julian mengatakan bahwa dia selalu dihantui oleh seorang gadis kecil yang tenggelam di salah satu kanal di sekitar pulau, karena itulah dia menggantungkan boneka-boneka tersebut di setiap pohon disekitar rumahnya agar arwah gadis kecil tersebut tidak menghantuinya.
Pada tahun 2001 Don Julian ditemukan tewas dibunuh oleh keponakannya. sampai saat ini pulau tersebut dikenal sebagai wisata yang aneh di Meksiko. Para wisatawan beranggapam bahwa jika menginjakkan kaki di pulau boneka harus membawa hadiah agar roh gadis kecil tersebut tenang.
(sumber everywheremag.com)
Leave a Reply